WELCOME

Selamat Datang Di Seputar Otomotif Becham Adewinata B11.2020.06710

Kamis, 31 Maret 2022

All New Honda Vario 160cc

 


Skutik yang paling ditunggu kehadirannya tahun lalu, All New Honda Vario 160 resmi meluncur di Indonesia awal Februari 2022. Motor mengalami ubahan dari desain dan mesin. Executive Vice President Director AHM Johannes Loman mengatakan, peluncuran All New Honda Vario 160 merupakan bentuk apresiasi Honda kepada masyarakat Indonesia.

Vario 160 dipasarkan dengan dua tipe yaitu CBS dan ABS. Untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan tipe ABS yakni Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White. Tipe ABS memiliki pelek dengan warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium. Vario 160 tipe CBS dibanderol Rp 25.800.000 sedangkan tipe ABS dibanderol Rp 28.500.000. Semua harga on the road (OTR) DKI Jakarta.


Tampilan berkelas All New Honda Vario 160 sangat kuat melalui logo dan desain keseluruhan. Ukuran bodi yang besar dengan karakter garis sporti yang semakin premium menambah percaya diri bagi pengendaranya. Didukung ukuran ban tubeless yang lebih lebar, depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14 ditambah kombinasi velg berwarna burnt titanium pada tipe ABS memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara serta tampilan yang semakin berkelas. Skutik premium sporti ini dilengkapi dengan fitur keselamatan dan keamanan yang canggih seperti Honda Smart Key System yang dilengkapi alarm dan answer back system yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara.

Pada tipe ABS sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti Antilock-Braking System (ABS) dan peranti rem posisi belakang sudah dilengkapi rear disc brake. Model ini juga telah didukung dengan USB charger type A, di mana sudah tersedia socket untuk melakukan pengisian daya tanpa perlu menggunakan tambahan adapter. Didukung lampu LED pada semua sistem tata cahaya, semakin menambah kesan premium sporti dan kecanggihan All New Honda Vario 160. Model ini juga dilengkapi full digital panel meter dengan informasi yang lengkap antara lain indikator kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, indikator Smart Key, jam digital, fuel consumption, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, trip meter, indikator ISS, dan indikator ABS pada tipe ABS. Desain bodi yang besar mampu memberikan kapasitas bagasi 18 liter dan semakin memberikan ruang dengan tampilan desain flat deck dalam menemani aktivitas harian pengendara.

Tak hanya memiliki desain yang memikat pecinta motor skutik premium sporti, performa tinggi dan beragam teknologi fitur canggih yang disematkan menjadi penyempurna All New Honda Vario 160. Mengusung mesin generasi terbaru dengan kapasitas 160cc 4 katup eSP+, berpendingin cairan, yang mampu mengurangi gesekan dan menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,3 kW @8500 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm @7000 rpm. Sensasi bertenaga yang dihadirkan skutik premium sporti ini pun semakin mewujudkan kebanggaan dan kesenangan berkendara. Dalam memberikan kenyamanan dan mendukung performa tinggi, All New Honda Vario 160 hadir dengan pengaplikasian teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) membuat skutik premium sporti ini semakin lincah dan mudah dikendarai. Model ini mampu mengkonsumsi bahan bakar mencapai 46,9 km/liter. Pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan Idling stop system dengan metode pengetesan WMTC (World-wide Motorcycle Test Cycle) EURO 3. 


Sumber: Kompas.com


All New Honda Vario 150cc

 


Meninggalkan adiknya yang bermesin 110 cc, All New Vario hanyalah varian 125cc dan 150 cc. bentuknya cukup banyak berubah. Terutama penggunaan headlamp baru model bertingkat, yang membuat motor jauh terlihat modern. Sementara di bagian depan maupun belakang, sudah menggunakan bohlam LED dan memiliki DRL. Semua teknologi yang ada sebelumnya, tentu diwariskan pada generasi terbaru ini.

Seiring zaman, beragam peranti baru ditanamkan pada kedua varian. Seperti panel instrumen full digital dan keyless system. Walaupun jantung pacunya serupa, output tenaga jauh berbeda. Spesifikasinya, masih sama mengandalkan mesin berkubikasi 150 cc, dengan ukuran (Diameter x Langkah) 57,3 x 57,9 mm. Namun berkat beberapa komponen baru, tenaganya melonjak ke angka 13,1 PS di 8.500 rpm dan torsi 13,4 Nm pada 5.000 rpm. Begitupun versi 125 cc, yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 11,1 PS di 8.500 rpm dan torsi 10,8 Nm pada 5.000 rpm.

Peranti engkol untuk menghidupkan mesin, pada keduanya dihilangkan. Namun jangan khawatir, karena instrumen digitalnya memberikan informasi tegangan aki. Jadi Anda bisa memantau kapan perlu menggantinya. Urusan pengereman, masih tanpa ABS. Honda mempertahankan sistem CBS dengan rem belakang teromol. Namun di depan, disc brake dan kaliper menggunakan merek Tokico yang diklaim feedbacknya lebih empuk. 


Sumber: Oto.com


Honda Vario 150cc eSP

 


Merespons ragam pilihan skuter matik 150 cc pabrikan lain, Honda kembali “mengeksploitasi” Vario dengan menambahkan varian Ubahan tersimak pada bodi yang jauh lebih sangar, dengan aksen mengotak di setiap sisi. Headlampnya juga sudah dilengkapi LED pada setiap variannya. Khusus yang 150 cc dan 125 cc, bentuknya sama persis. Hanya dibedakan dengan pilihan warna. Kali ini, versi 110 cc dianaktirikan dengan bentuk yang berbeda sendiri.

Urusan jantung pacu, varian terbaru ini memiliki kemampuan yang paling menarik. Dengan kubikasi mesin 150 cc PGM-FI, ia mampu menyemburkan tenaga tenaga maksimal 12,64 PS pada 8.400 rpm. dan torsi 12,8 Nm di 5.000 rpm. Teknologi Enhanched Smart Power (eSP) pun sudah tertanam di ketiga varian. Gunanya untuk meminimalisir suara saat menyalakan starter. Untuk menghemat bahan bakar, idling stop system tentunya masih dipertahankan.

Mengenai kelengkapan, ditanamkan fitur answer back system. Berfungsi guna memudahkan pengendara mencari motor di lokasi parkir. Cukup tekan tombol di remote kunci, maka motor langsung berbunyi dan lampunya menyala.



Sumber: Oto.com

Honda Vario 125cc

 


Ubahan besar terjadi pada generasi ini, dan jelas mengubah segmentasi Honda Vario. Bukan pada bentuknya, melainkan sektor jantung pacu yang ditingkatkan. Tanpa menghilangkan varian 110 cc, Honda melengkapi motor ini dengan pilihan mesin lebih besar, 125 cc.

Sistem suplai bensin juga diperbaharui dengan injeksi (PGM-FI). Racikan mesin baru berdampak pada performanya. Output tenaga mampu mencapai 11,3 PS di 8.500rpm dan torsi 10,7 Nm pada putaran 5.000 rpm. Meningkat jauh dari sebelumnya. Kapasitas tangki yang tadinya 3.6 liter, juga diperbesar menjadi 5.5 liter.

Ditambahkan fitur Idling Stop System, guna meningkatkan efisiensi bahan bakar. Sistem ini mematikan mesin saat kondisi diam, selama lebih dari tiga detik. Dengan itu, tak ada bensin yang terbuang percuma. Saat ingin menyalakannya, tak perlu menekan switch starter lagi, cukup tarik gas dan motor otomatis menyala.


Sumber: Oto.com












Honda Vario 110cc

 


Berselang tiga tahun, Honda merombak tampilan Vario yang terlihat jauh lebih modern. Headlamp model terpisah masih dipertahankan, namun garisnya lebih meruncing dan panjang ke atas. Bodi dan model stoplamp juga mengalami revisi. Proporsinya lebih enak dilihat ketimbang model sebelumnya.
Tak ada yang berubah dari segi mesin. Spesifikasinya masih sama persis, mengandalkan karburator Keihin AVK22 untuk menyuplai bensin. Alhasil, output tenaga yang dihasilkan juga sama.

Sementara itu, tentang pengereman, Honda mengenalkan teknologi Combi-Brake System (CBS) untuk pertama kalinya di generasi kedua. Maksud dari penyematan CBS, untuk memaksimalkan penahan laju. Sistem ini bekerja dengan memadukan rem depan dan belakang yang beraksi secara bersamaan. Caranya, cukup tarik tuas rem di sebelah kiri dan otomatis sistem bekerja. Menurut klaim Honda, ini sangat berpengaruh pada jarak pengereman yang lebih pendek.

Sumber: Oto.com

Honda Vario 108cc

 

Kelahiran honda Vario 13 tahun silam, tak lain untuk melawan Yamaha Mio, yang kala itu menjadi raja matik di jalanan Indonesia. Mengingat penjualannya sangat besar, Honda perlu menghadirkan Vario dengan rancang bangun yang lebih menarik. Mengadaptasi lampu terpisah, garis bodi mengotak, serta dimensi yang lebih besar dari Mio. Otomatis, memberikan kesan maskulin pada motor. Para kaum lelaki yang merasa kekecilan naik Mio, jadi punya pilihan untuk beralih pada skuter matic pertama Honda ini.

Pada generasi awal, hanya disediakan satu pilihan mesin. Dibekali jantung pacu berkubikasi bersih 108 cc SOHC, dengan ukuran (Diameter x Langkah) 50 x 55mm. Kompresinya dibuat cukup padat pada rasio 10,7:1. Hasil dari spesifikasi mesin itu, memproduksi tenaga 8,99 PS di 8.000 rpm dan torsi 8,4 Nm pada 6.500 rpm. Sebetulnya biasa saja, yang membuatnya revolusioner adalah penyematan teknologi pendingin cairan yang belum diadaptasi rivalnya.


Sumber: Oto.com

Senin, 28 Maret 2022

Yamaha YZF-R15 V4

 

Jika sebelum-sebelumnya hanya ditawarkan dengan 1 tipe, maka pada generasi terbaru punya 2 tipe. Yakni Yamaha R15 Connected dan Yamaha R15M Connected-ABS. Tentu dari namanya saja sudah ketebak apa beda keduanya.

Ada model baru ini, desainnya mengacu pada supersport terbaru pabrikan garputala yakni Yamaha R7. Ciri utamanya adalah penggunaan lampu proyektor LED pada ram air bodi depan, serta memiliki 2 garis LED DRL ditiap sisinya.

Fairing cross layer masih menjadi andalan, tangki dengan shape cover baru yang kekar, dipadu bentuk buritan yang tak terlalu beda jauh dari generasi sebelumnya. Melongok kaki-kaki pun sama, masih identik dengan generasi ketiga.

Hanya saja fiturnya jauh berbeda. Pada tipe Connected, sudah dibekai fitur konektivitas Y-Connect. Pada tipe R15M Connected-ABS tentu semakin lengkap lagi, mulai dari panel meter digital baru dengan tampilan Track Mode dan Street Mode.

Kemudian adanya TCS (Traction Control System), Quick Shifter dan rem ABS yang untuk pertama kalinya tersedia. Jangan lupakan pula fitur standar yang sudah ada sebelumnya seperti Assist & Slipper Clutch juga VVA.

Namun mesinnya tetap mengandalkan spesifikasi yang sama dengan generasi sebelumnya. Berkapasitas 155 cc, berpendingin cairan, SOHC, 4-stroke, 4-katup dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA).Di atas kertas menjanjikan tenaga 19,3 PS di 10.000 rpm dan torsi puncak 14,7 Nm di 8.500 rpm, dipadu transmisi manual 6-percepatan.


Sumber: AutoFun

Yamaha YZF-R15 V3

 

Karena persaingan di segmen full fairing 150 cc makin sengit, Yamaha akhirnya melahirkan generasi ketiga YZF-R15. Maka muncullah ia pada awal 2017 dengan status All New. Peluncurannya dilakukan di Sentul International Circuit bersama Maverick Vinales, pembalap pabrikan Yamaha di MotoGP. Di sini dirinya mengalami evolusi besar. Dari segi bodi tampil lebih segar dan maskulin serta mesin diupdate dengan teknologi lebih canggih dan modern.

Fisiknya lebih kental aura DNA R-Series terbaru, tepatnya mirip R6. Tampilan eksterior dibuat lebih ringkas, sporty dan ramping. Apalagi bodi berkonsep multilayer yang futuristik, jadi tampak makin agresif. Desain lampu depan kembar disajikan pipih dan lancip. Di tengahnya ada airscoop atau lubang udara. Tapi tidak berfungsi untuk meningkatkan performa atau sisi aerodinamis, hanya sebagai pemanis saja.

Bentuk stop lamp persis punya sang kakak. Buritannya pun dirancang mirip, tiap sisi terdapat jalur angin. Dibuat agar aerodinamis sekaligus mengurangi bobot. Wujud seperti itu menjadi ciri khas moge R-series model baru.

Yamaha memberikan update pada panel instrumen. Di model terdahulu, spidometer masih menggunakan perpaduan manual dan digital. Kini sudah mengadopsi full digital dan disisipi teknologi canggih macam shift timing light. Fitur itu sangat berguna untuk pengendara kala ingin mengganti gigi. Lampunya bakal menyala saat putaran mesin paling optimal menghantarkan tenaga. Ia juga dapat diatur mode kedipannya, seperti berkedip cepat, berkedip lambat atau menyala tanpa kedipan.

Secara dimensi, motor ini memiliki panjang 1.900 mm, lebar 725 mm, dan tinggi 1.135 mm. Ia lebih pendek dan rendah tapi agak lebar sedikit dibanding pendahulunya. Jarak sumbu roda dan ground clereance menyusut, masing-masing 1.325 mm dan 155 mm. Tinggi tempat duduk 815 m, berat 137 kg, dan kapasitas tangki bensin menurun jadi 11 liter.

Rangkanya deltabox, alumunium swing arm dan monoshock model link tetap bertahan. Namun di generasi ini sudah menggunakan suspensi upside down. Velg lebih sporty, namun kulit bundarnya jauh lebih lebar. Pakai ban tubeless dengan ukuran 100/80 di depan dan 140/70 belakang. Dan bagian pengeraman tidak berubah.

Fitur jelas makin lengkap dan modern. Semua sistem pencahayaan sudah LED, depan maupun belakang. Jantung mekanisnya baru dan meningkat jadi 155 cc serta disematkan teknologi Variable Valve actuation (VVA). Mesin anyar itu mampu mengasilkan torsi mencapai 14,7 Nm pada 8.500 rpm, dan 19,5 Hp di 10.000 rpm. Berkat VVA tadi, daya yang dihasilkan merata diberbagai rentang putaran mesin. Kemudian ada forged piston dan diasil, berfungsi agar mesin lebih awet, pendinginan yang sempurna, meredam suara dan tidak mudah aus.

Selanjutnya fitur assist & slipper clutch, yang membuat kinerja kopling menjadi ringan dan proses perpindahan gigi lebih halus. Akselerasi lebih responsif juga termasuk efek dari aplikasi teknologi ini. Lalu disematkan lampu hazard untuk keadaan darurat.

Model ini tersedia tiga pilihan warna; Hitam, Biru dan Merah. Meski sudah diluncurkan pada Januari 2017, pengumuman harganya baru dilakukan 2 bulan berikutnya. Muncul di website resminya dengan banderol Rp 34,5 juta OTR Jakarta

Tahun yang sama, ternyata All New R15 buatan Pulo Gadung di ekspor ke berbagai negara di kawasan Asia Tenggara. Thailand, Filipina, dan Vietnam menjadi negara yang ikut menjajal produk buatan anak bangsa itu. Masih dalam periode yang sama, ia mendapat tambahan versi livery Movistar MotoGP. Diluncurkan di Jakarta Fair Kemayoran 2017 bersama dengan varian lain. Harganya jadi Rp 35,1 juta OTR Jakarta.

Setahun kemudian, berhasil memimpin pasar motor sport 150 cc, tepatnya Juni 2018. Berdasar data penjualan wholesales yang dirilis oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), R15 terdistribusi 4.893 unit. Angka itu mengalahkan Honda CBR150R dan Suzuki GSX-R150.

Masih tahun yang sama tepatnya Agustus 2018, edisi spesial mendapat refreshment. Tanpa seremonial, livery Movistar MotoGP yang semula berwarna hijau, menjadi putih. Tidak ada ubahan dari segi fitur maupun spesifikasi mesin. Hanya saja suspensi upside down-nya berkelir emas dan pelek jadi warna biru. Harga yang ditawarkan saat itu Rp 35,9 juta OTR Jakarta.

Dua tahun setelah peluncuran, varian standar mendapat penyegaran. Pabrikan memberi balutan warna baru, yakni Racing Blue, Racing Black serta Racing Yellow. Untuk varian Racing Blue, tampil dengan kombinasi warna biru dan hitam serta stripping abjad 'R' cukup besar di fairingnya.

Untuk Racing Black (kombinasi warna hitam-merah) dan Racing Yellow (perpaduan warna kuning-kelabu). Desain stripping dibuat lebih tajam dan agresif, dengan tambahan logo bertuliskan R15 yang menempel pada kedua bagian sisi fairing. Berkat penyegaran ini, harga menjadi Rp 35,76 juta OTR Jakarta.

Sementara versi edisi spesial berganti livery pada Mei 2019. Seperti diketahui, pasca berpisah dengan Movistar di ajang MotoGP, Yamaha menggandeng perusahaan minuman berenergi, Monster Energy. Alhasil, mereka mulai menjual varian produk dengan livery khas tim mereka di MotoGP. Khususnya untuk model-model yang memiliki DNA sport, termasuk All New R15. Saat itu ia dilego Rp 36,3 juta OTR DKI Jakarta. Model ini bertahan hingga sekarang, namun banderolnya naik jadi Rp 37,685 juta. Sedang versi standar saat ini dilepas Rp 36,080 juta OTR Jakarta.


Sumber: Oto.com

Yamaha YZF-R15 V2


Muncul dihadapan publik pada 2014. Untuk kawasan Asia, sebetulnya masuk dalam kategori generasi kedua. Seperti kita tahu, versi pertamanya lahir di India dan tidak masuk pasar Tanah Air. Sekadar informasi, model pertama mirip dengan yamaha vixon yang kita kenal. Hanya saja dengan tambahan full fairing di bagian depan.

Di generasi ini, Indonesia dipercaya sebagai basis produksi untuk wilayah Asia Tenggara. Perbedaan mendasar terlihat di bentuk lampu utama, fairing dan jok. Pencahayaan ganda di depan lebih besar dan dilengkapi dengan fitur AHO (Automatic Headlamp On) di sisi kiri dan lampu jauh di kanan. Fairing dirancang dual-layer yang berkesan aerodinamis, dilengkapi lubang sirkulasi udara demi menjaga suhu mesin. Serta jok menganut model split terpisah, sesuai karakter motor sport. Karena mengadopsi DNA R series, buritannya melancip dan stoplamp sudah berteknologi LED.

Spidometer kombinasi instrumen digital dengan analog. Multifungsi dan cukup infirmatif. Tersedia beragam indikator yang mudah terlihat. Kunci utamanya dilengkapi key shutter (penutup lubang kunci).

Dimensinya 1.975 x 660 x 1.070 mm (PxLxT), dan jarak sumbu roda 1.345 mm. Jarak terendah ke tanah sebesar 160 mm, tinggi tempat duduk 800 mm, berat 136 kg, dan kapasitas tangki bensin sebesar 12 liter.

Rangkanya tetap menggunakan deltabox yang terkenal kuat dan ringan. Dipadukan alumunium swing arm dengan desain ala superbike. Suspensi depannya pakai teleskopik dan belakang monoshock model link. Peleknya sporty palang lima 17 inci. Gunakan ban tipe tubeles dengan ukuran 90/80 depan dan 130/80 belakang.

Pengereman sudah cakram depan maupun belakang. Masing-masing satu disc 270 mm dengan kaliper piston ganda dan satu piringan 220 mm kaliper tunggal. Kedua sistem rem pakai lansiran Nissin.

Dipersenjatai mesin 149,8 cc SOHC satu silinder, 4-stroke 4-valve berpendingin cairan. Perbandingan kompresinya 10,4:1 dengan sistem pengabutan fuel injection. Daya maksimum yang dihasilkan sebesar 16,5 Hp pada putaran 8.500 rpm dan torsi maksimal sebesar 14,5 Nm di kitiran 7.500 rpm. Powernya itu disalurkan dari transmisi manual 6 percepatan.

Pertama kali diluncurkan ia dilepas Rp 28 juta (OTR Jakarta). Pihak pabrikan beberapa kali memberi penyegaran. Pertama pada 2015 dengan penambahan grafis Movistar dan Tech3. Jadi ada 5 warna resmi. Lalu pada 2016 menggandeng suspensi kenamaan Ohlins, maka lahirlah R15 Ohlins Special Edition dengan banderol Rp 32,8 juta (OTR Jakarta). Kemudian muncul dengan warna gres: Midnight Black (hitam dan abu-abu), Supernova Red (Merah-Putih), dan Racing Blue(Biru-Putih). Harga terakhirnya dijual Rp 29,8 juta (OTR Jakarta).


Sumber: Oto.com








Yamaha YZF-R15 V1

 


Sejatinya motor ini baru dipasarkan di India sana, dengan basis dari Yamaha V-ixion (FZ150i) generasi pertama. Hanya saja penyematan fairing pada bagian depannya menjadi pembeda paling mencolok.

Bukti kemiripan dengan motor sport injeksi pertama Yamaha Indonesia itu bisa dilihat pada buritan. Bodi belakangnya memiliki bodywork yang persis dengan Yamaha Vixion generasi awal.

Rangka deltabox, posisi dan desain pijakan kaki serta desain pelek palang 5 juga menjadi pembeda lainnya. Namun tetap saja motor ini membuat penggemar sepeda motor Tanah Air bernafsu untuk memilikinya.

Dan karena model ini tak masuk Indonesia, hal tersebut menjadi ladang pundi-pundi uang untuk para modifikator. Mereka banyak menerima Yamaha Vixion yang diubah menjadi Yamaha R15 generasi pertama.


Sumber: AutoFun

Selasa, 22 Maret 2022

Yamaha All New Nmax 155cc Connected 2022

 


PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengumumkan bahwa Yamaha Nmax 155 memiliki warna baru yakni Matte Green serta Metallic Red. Kedua warna ini sebelumnya dihadirkan untuk Yamaha Xmax 250.

Selain pilhan warna baru Matte Green dan Metallic Red, sentuhan penyegaran juga diberikan pada All New Nmax 155 varian Standard berwarna biru. Tepatnya, pada bagian body cover samping di area kaki (cover boomerang). Jika sebelumnya kedua sisi cover tersebut bekelir hitam glossy, kini dibuat menjadi matte atau doff.

Untuk warna Matte Green yang tersedia pada seluruh varian All New NMAX 155 (Standard, Connected, Connected ABS), kesan premium dan fashionable semakin diperkuat melalui kombinasi warna hijau doff dan hitam yang tersemat pada body motor. Demi menjaga kesan serta impresi mewah yang selama ini telah melekat pada All New NMAX, velg berkelir emas pun masih tetap dipertahankan.


Sementara itu untuk warna Mettalic Red yang hadir pada varian All New NMAX 155 Standard dan Connected (Std. Upgrade), warna merah berjenis glossy kini dipilih untuk menggantikan warna merah matte yang sebelumnya digunakan. 



Sumber: Tempo.co

All New Yamaha Nmax 155cc 2020

 



Nmax dari pabrikan yamaha generasi kedua ini lahir pada 2020 yang dinamakan All New Nmax. Pada versi ini akan terlihat adanya revisi penuh dibandingkan Nmax versi sebelumnya. Perubahan akan terlihat mulai dari mesin, fitur hingga desain body motor.

Jika dilihat dari bodynya, Nmax generasi kedua ini memiliki tampilan yang lebih gagah disertai dengan lekukan body yang lebih kekar kesannya. Sementara itu, pada desain lampu depan seperti memiliki mata yang mengintimidasi dan lampu belakang dibuat lebih pipih juga terkesan lebar. Hal ini membuat motor ini memiliki kesan lebih agresif dari versi Nmax sebelumnya.

Perubahan Nmax versi terbaru ini juga terlihat pada mekanisnya. Kapasitas mesin motor masih 155cc dengan VVA, namun Nmax versi terbaru ini memiliki tenaga yang lebih powerful dengan torsi yang dikurangi sedikit.

Dengan semua revisi di atas, maka pengendara Nmax bisa semakin menikmati berkendara dengan matic bongsor dengan lebih nyaman. Hal ini dimungkinkan karena adanya tambahan fitur Nmax versi terbaru ini.

Fitur tambahannya adalah panel instrumen yang tersambung dengan smartphone atau Y connect, fitur keyless ignition system, traction control atau kendari traksi, serta suspensi belakang yang memiliki pengaturan tingkat kekerasan.


Sumber: Fortuna Motor

Yamaha Nmax 155cc Facelift 2018

Nmax facelift yang hadir pada tahun 2016 merupakan penyegaran seri Nmax sebelumnya yang tentunya semakin memikat pengguna motor di Indonesia. Salah satu yang ditonjolkan pada Nmax ini adalah adanya kombinasi tekstur kulit dan satin yang membuatnya terlihat mewah.

Untuk seri warna merahnya, Nmax juga mengalami berbagai perubahan. Salah satunya adalah penggunaan warna matte di bodi motor. Sementara itu, pada cover side boomerang berubah menjadi matte grey yang sebelumnya berwarna silver.

Perubahan penampilan juga terlihat pada handle jok belakang yang berubah menjadi matte grey. Untuk bagian velg disepuh dengan warna hitam yang menyulapnya menjadi lebih sporty dan tangguh.

Pada Nmax hitam, Anda akan menemukan bodynya yang tetap berwarna glossy. Untuk cover side boomerang dan handle jok memiliki spesifikasi yang sama dengan Nmax merah dengan warna grey. Sementara perubahan yang ada pada Nmax abu-abu sangat minim dan bisa ditemui pada velg nya yang berubah menjadi warna hitam. Tadinya, velg Nmax seri warna ini adalah silver.


Sumber: Fortuna motor

Yamaha Nmax Non ABS 155cc

 


Berbeda dengan Nmax keluaran pertama, pada Nmax yang diluncurkan pada Juni 2015 tidak disertai dengan fitur ABS. Hal ini membuat harganya lebih murah dibandingkan pendahulunya. Meskipun demikian, motor ini telah disematkan rem cakram pada kedua roda. Tidak adanya ABS pada Nmax ini membuat bobotnya lebih ringan 1 kg dari pada pendahulunya.

Nmax dari yamaha keluaran Juni 2015 ini sendiri telah mendapatkan perhatian dari berbagai pihak bahkan telah mendapatkan apresiasi yang membanggakan dari Forum Wartawan Otomotif.  Kala itu, Nmax berhasil menjadi “Motorcycle of the Year 2015”.


Sumber: Fortuna Motor

Yamaha Nmax ABS 155cc

 

\

Nmax dari pabrikan yamaha ini pertama kali hadir pada Februari 2015. Meskipun bukan motor matic bongsor pertama di Indonesia, namun Nmax mampu mencuri perhatian dengan harganya yang terjangkau dan performa mesin yang bisa diandalkan. Saat itu, Nmax dibandrol cukup terjangkau. Harga yang murah ini tidak membuat motor Nmax kalah saing dengan para kompetitornya. Hal ini terbukti bahwa motor ini memiliki sisi fitur yang lengkap dan canggih.

Salah satu andalannya adalah, Nmax dilengkapi dengan teknologi katub variabel atau teknologi VVA Yamaha yang membuatnya menarik, adanya kemampuannya menggelontorkan torsi serta tenaga yang lebih merata pada setiap rentang putaran mesinnnya.

Dari sisi bodynya, Nmax memiliki desain yang elegan dengan ban lebih lebar. Untuk spesifikasi lengkapnya, ban depan 110/70-3 indi dan 130/70-13 inci. Sementara itu,  pada pada motor ini juga telah disematkan fitur keselamatan berupa anti-lock braking system atau sistem pengereman ABS dual channel. Fitur ini memiliki keunggulan untuk mencegah motor terkunci saat Anda melakukan pengereman mendadak. ABS membuat terjadinya resiko kecelakaan menjadi lebih kecil.


Sumber: Fortuna Motor

Selasa, 15 Maret 2022

Yamaha All New Aerox 155cc Connected

 


Pada akhir tahun 2020, tepatnya di awal bulan november secara resmi memperkenalkan All New Yamaha Aerox 155 2021. Yamaha aerox 155 baru yang menggunakan fitur y connect mengalami perubahan pada bentuk desainnya. Perubahan tampilan yang paling mencolok adalah desain lampu LED pada bagian depan dan belakang yang kini menjadi lebih tajam dan lebar serta dilengkapi oleh DRL (Daytime Running Light).

Yamaha memperbaharui kapasitas tanki bensin yang sebelumnya 4,6 liter menjadi 5,5 liter pada all new yamaha aerox connected 2021.

Fitur Y Connect Pada All New Yamaha Aerox bisa menghubungkan smartphone pengendara dengan sepada motor melalui  Fitur Y Connect yang tersemat pada skutik sporty yamaha akan memungkinkan pemilik untuk :

· Mendapatkan informasi terkait notifikasi telepon dan pesan masuk di dashboard motor

· Informasi konsumsi bahan bakar

· Informasi lokasi parkir terakhir saat terhubung dengan aplikasi

· Rekomendasi perawatan yang menunjukan kondisi aki dan oli

· Notifikasi malfungsi sampai dengan fitur Revs Dashboard yang menarik bagi pengguna.

Fitur Y Connect ini terdapat di semua versi yamaha aerox 2021 baik itu ABS dan non ABS.



Pada sektor dapur pacu mesin, All New Aerox 155 baru ini mengusung Total “New Engine Blue Core 155cc” berpendingin cairan, dilengkapi dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang membuat torsi merata disetiap putaran mesin baik bawah maupun atas. 

Mesin baru yang serupa tertanam pada All New NMax ini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.3kW / 8.000rpm serta torsi maksimum sebesar 13.9Nm / 6.500rpm yang menjadikan All New Aerox 155 Connected memiliki performa dan Power to Weight Ratio (PWR) terbaik dikelasnya.

Yamaha Aerox terbaru ini juga dilengkapi dengan Smart Motor Generator (SMG) sehingga starter motor menjadi halus serta Stop and Start System (SSS)* yang berfungsi mengurangi konsumsi bahan bakar yang tidak perlu saat motor sedang berhenti (mesin akan mati secara otomatis misalnya pada saat di lampu merah).



All New Aerox 155 Connected juga mengadopsi speedometer digital dengan desain baru yang lebih enak dipandang dan menarik, serta handle belakang yang terintegrasi untuk memudahkan pemilik mengatur posisi motor saat mesin dalam kondisi mati (mengatur posisi parkir). Terdapat Handle Bar Switch Control yang berfungsi memudahkan anda memilih tampikan informasi dan pengaturan pada speedometer (tombol pengatur berada di handle sebelah kiri) serta Hazard Lamp sebagai tanda ketika pengendara dalam kondisi darurat.

Selain itu, terdapat Electric Power Socket untuk pengisian daya baterai smartphone. Jadi memungkinkan pemilik untuk mengisi baterai handphone-nya pada saat berkendara.

Matic sport bongsor dari yamaha ini tersedia dalam dua varian tipe yaitu All New Aerox 155 Connected  ABS dan All New Aerox 155 Connected. Secara tampilan keseluruhan, baik ABS dan non ABS tidak memiliki perbedaan yang mencolok. Hanya saja varian ABS mempunyai fitur tambahan sebagai berikut :

· Fitur Anti-lock Braking System (ABS) untuk keamanan ketika melakukan pengereman

·  Smart keys atau keyless yang merupakan penguncian lebih aman dari pencurian

·  Subtank atau tabung pada shockbreaker bagian belakang.



Sumber: Fortuna Motor

Yamaha Aerox 155cc

 

Setelah aerox generasi ke 3 disuntik mati, setahun berselang yamaha langsung mengeluarkan aerox generasi ke 4 yang tentunya dengan berbagai pembaruan. Selain pada body, pembaruan juga dilakukan pada mesin dimana aerox generasi ini mengusung mesin 155cc yang pertama kali dipamerkan pada ajang Indonesia Motorcysle Show atau IMOS pada November 2016 lalu.

Untuk bodinya menjadi lebih bongsor dari generasi sebelumnya. Sedangkan yang menjadi daya tarik utama pada keluaran yamaha ini adalah adanya blue core technology dan dilengkapi juga dengan Variabel Valve Actuation atau VVA. Teknologi ini yang membuat aerox lebih merata pada setiap putaran mesin. Selain itu, motor skutik sport yang bongsor ini juga bisa dibilang irit bahan bakar. Nama dari generasi teranyar ini adalah aerox 155 VVA.

Berbagai fitur cangih yang juga disematkan pada aerox terbaru ini adalah stop & start system atau SSS, Smart Motor Generator atau SGM, lampu depan dan belakang yang sudah LED serta adanya speedometer full  digital dengan layar selebar 5.8 inci. Tampilannya berupa Multi Information Display atau MID yang terbilang canggih.

Untuk melengkapi daya tariknya, aerox generasi keempat ini juga dibekali dengan fitur yang sedang tren yaitu electric power socket, smart key system, answer back system, dan immobilizer. Sedangkan untuk fitur keamanannya, yamaha menyematkan rem tipe ABS atau Anti lock Brake System.


Varian yang dihadirkan untuk aerox 155 VVA ada tiga, yaitu standar, R dan S version :

·         Yamaha Aeox Tipe standar => Untuk tipe standar, warnanya ada 3 pilihan juga yaitu grey, black dan red. Spesifikasi lain yang perlu Anda tahu tentang aerox 155 VVA ini adalah adanya bagasi 24 liter yang memudahkan Anda membawa berbagai perlengkapan di bawah jok, adanya pencahayaan LED sebagai lampu utama depan dan belakang, serta adanya stand side switch serta smart lock yang canggih.

·         Yamaha Aerox R version => Untuk tipe R version, ada satu pilihan warna, yaitu silver dengan list biru. Pada versi R ini sudah pakai shock belakang tabung dan wave disc brake.

·         Yamaha Aerox S version => Spesifikasi berbeda juga ditemui pada S version, yaitu sudah menggunakan smart key, ABS dan SSS. Versi ini ada dua varian warna yaitu matte black dan matte red. Aerox versi ini menggunakan velg berkelir gold.


Sumber: Fortuna Motor


Yamaha Aerox 125 LC

 




Motor aerox sendiri masuk ke Indonesia pada pertengahan tahun 2016. Motor yang masuk ini adalah generasi ketiga aerox dengan kasta tertinggi dengan versinya aerox 125 LC. Sebagai pendatang baru, motor ini memiliki fitur lebih canggih yaitu dengan mesin berkapasitas 125 cc, SOHC, dan 4 tak serta dibekali dengan sistem pendingin liquid cooled.

Perubahan performa mesin di atas juga mempengaruhi power dan tenaga mesin yang meningkat tajam. Untuk model aerox 125 LC memiliki tenaga 11,2 hp pada putaran 9000 rpm. Sedangkan torsinya sendiri mencapai 10,4 Nm pada 6.500 rpm.

Jika membahas desainnya, aerox generasi ketiga ini memang sangat kental dengan gaya sporty-nya. Hal ini terlihat dengan dominasi garis tajam hampir pada semua bagian body motor. Kesan agreasif berhasil ditampilkan oleh motor skutik yang satu ini.

Desain yang sporty ini juga didukung dengan pilihan stang yang ditutup cover sepenuhnya dan hanya pada bagian tengah yang berbentuk segitiga terbalik. Tampilan aerox generasi ketiga ini benar-benar berubah drastis dari kakak tingkatnya.

Pilihan warnanya sendiri ada 3. Aerox 125 keluar dengan warna racing blue, champion matt grey dan light speed white. Sayangnya, motor aerox 125 LC ini hanya sebentar bertahan dan terpaksa berhenti diproduksi karena kurangnya minat pasar pada motor ini, tepatnya pada akhir tahun 2016.


Sumber: Fortuna Motor

Senin, 14 Maret 2022

Yamaha Aerox 50cc 4 tak

 


Permintaan pasar yang tinggi untuk motor ini membuat pabrikan garpu tala semakin termotivasi untuk mengembangkan produknya dengan tetap mempertahankan konsep sport dan lebih modern dibanding para kompetitornya. Namun, kebijakan pemerintah akan batasan emisi gas buang membuat aerox berevolusi mejadi skutik dengan mesin 4 tak. Akan tetapi, aerox generasi kedua ini masih mengunakan mesin 50cc dengan mengadopsi sistem pendingin cairan atau liquid cooled.

Di eropa, motor ini masih menjadi primadona dengan tenaga yang powerfull dan juga lincah untuk bermanuver di jalan raya. Bahkan, pebalap dunia Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo yang saat itu bergabung dengan Factory racing Team, pernah menungganginya di ajang MotoGP. Beberapa motor yang dimaksud adalah aerox-R 2007 special edition, aerox-R 2007 race replica, aerox-R 2008 race replica dan aerox-R 2012 Edition.


Sumber: Fortuna Motor

Senin, 07 Maret 2022

Yamaha Aerox 50cc


Skutik bergaya sport dari pabrikan yamaha ini pada awalnya memiliki mesin 50 cc atau 2 tak. Namun, produk motor ini awalnya beredar di Eropa saja. Selain kelas 50cc, aerox juga hadir dengan mesin 100 cc. Namun, motor dengan 100cc ini dihentikan produksinya pada tahun 2003. Sedangkan tipe 50 cc terus diperbarui dan memiliki tiga tipe, yaitu aerox R racing, aerox naked dengan gaya yang macho serta aerox 4 yang lebih stylish dan membuat rider lebih percaya diri di jalan raya.

Meksipun masih menggunakan mesin 2 tak, akan tetapi, aerox sudah disempurnakan dengan takometer dan jenis pengapian CDI. Hal ini membuat motor ini semakin layak ditunggangi pada jamannya.

Produksi untuk aerox generasi pertama ini terhalang dengan batasan emisi gas buang. Karena itu, yamaha melakukan perubahan pada tipe motor matic ini. Motor aerox 2 tak kemudian diganti menjadi 4 tak dan menandai lahirnya generasi aerox berikutnya.


Sumber: Fortuna Motor

All New Honda CBR150R K45R

       All New Honda CBR150R memiliki desain yang semakin sporty d engan aura mirip Honda CBR250RR. Paket desain All New CBR150R mempertahan...